Langsung ke konten utama

Kades Capang Turut Partisipasi dan Pendampingan Komunitas PGP Santuni Kaum Dhuafa'

potho bersama Kades Capang dan Komunitas PGP

Purwodadi PGP, - Senyum bahagia terpancar dari raut wajah Mbah Mariati (80) dan Mbah Tariman (85) kaum dhuafa' warga Dusun Semambung, Desa Capang, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan. Kala menerima bantuan santunan uang dari Kepala Desa (Kades) Capang, serta paket sembako dari Komunitas Purwodadi Guyub Pasuruan (PGP). Minggu 01 Maret 2020.

Dok:_ Wartiya salah satu dhuafa' penerima santunan. poto bersama Kades Capang dan Komunitas PGP

Hal serupa juga dirasakan Kaum dhuafa' yang lain diantaranya, Umrotin (70), Mbah Riaji (79), Wartiya (60). Dengan didampingi oleh Selamet, selaku Ketua RT005 RW012 serta Dukungan dan peran langsung oleh Yahya, Selaku Kepala Desa Capang, Secara Door To Door dari rumah ke rumah bantuan diberikan secara tunai.

Dok:_tariman & Mariyati pasangan suami istri, Dhuafa' tak mempunyai anak

Usai penyaluran bantuan santunan kepada kaum dhuafa' Komunitas PGP melanjutkan serangkaian acara Kopi Darat (Kopdar) yang rutin dilaksanakan setiap satu bulan sekali secara berkeliling, dan kali ini kopdar dilaksanakan di kediaman salah satu anggota komunitas yang ber-ID PGP~0058 atas nama Bambang Asmoro, di Dusun Semambung, Rt002 Rw012, Desa Capang, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan.

Dok:_mbah Riaji, dhuafa dengan anggota keluarga penderita ODGJ

Dalam acara kopdar yang di awali pembukaan oleh Mochtar Al Ajib, selaku Humas PGP, hal-hal terkait kelangsungan dan kemajuan komunitas tak lepas dari pembahasan dalam acara musyawarah kopdar, ramah tamah sesama anggota turut menjadi bagian dari silaturahmi demi memperkuat komunitas dan mempererat persaudaraan antar anggota juga dengan warga.

Dok:_Slamet ketua Rt005 Rw012 Pendampingan Tim PGP

Ucapan terimakasih disampaikan oleh Iwan Setiawan, selaku ketua komunitas PGP kepada tuan rumah atas jamuan serta fasilitas tempat yang disediakan. Dan juga kepada Kepala Desa Capang serta ketua RT005 RW012 atas pendampingan serta dukungan dan partisipasinya dalam bantuan santunan dhuafa' tersebut. Tidak lupa juga disampaikan terimakasih kepada seluruh anggota hadir serta kepada para Donatur yang tak kalah pentingnya berikut semua unsur yang sudah turut terlibat dalam terlaksananya acara tersebut.

Dok:_ramah tamah komunitas PGP yang di hadiri Bapak Yahya selaku Kepala Desa Capang

"Atas nama komunitas PGP kami sangat menyambut baik dan berterimakasih kepada semua pihak yang sudah terlibat. Semoga kiranya pemberian bantuan ini bermanfaat serta dapat mengurangi beban saudara kami," ucap Iwan Setiawan.

Dok:_tim komunitas Purwodadi Guyub Pasuruan (PGP)

"Kami juga tidak menutup ruang  buat saudara-saudara yang lain untuk turut bergabung dan berpartisipasi," Pungkasnya. (TIM-PGP)

Popular

Santuni Kaum Dhuafa dan Anak Yatim, Gabungan 3 Komunitas Gelar Baksos Di Sukorejo

Gabungan 3 Komunitas Sosial Lakukan Bakti Sosial Santuni Kaum Dhuafa dan Yatim Piatu Pasuruan PGP - Mengisi Kegiatan rutin yang dilaksanakan dua minggu sekali, Gerakan Bakti Sosial Lumbung Zakat (BSLZ) melakukan bakti sosial (Baksos) memberikan bantuan bingkisan paket Sembilan Bahan Pokok (Sembako) kepada kaum kurang mampu (Dhuafa'), Fakir Miskin serta Yatim Piatu sebanyak 58 paket. Di Dusun Sengkan, Desa Sukorejo, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Pasuruan. Minggu 08/03/2020. Kegiatan baksos yang juga diikuti oleh komunitas lainnya yaitu komunitas Purwodadi Guyub Pasuruan (PGP) dan Tiga ASWAJA dari Sidotopo, Sidoarjo tersebut menurut Nur Hadi Suseno, dilakukan agar dapat menjalin tali silaturahmi kepada sesama Kelompok (Komunitas) dan juga Kegiatan ini dianggap sebagai bentuk rasa syukur dan semangat berbagi kepada saudara-saudara kita yang kurang beruntung untuk menumbuhkembangkan rasa empati. "Kegiatan seperti ini rutin kami lakukan dua minggu sekali, dan alhamd

Alhamdulillah, ODGJ 'RD' Akhirnya Mendapatkan Penanganan Dari Dinas Terkait

Alhamdulillah, ODGJ 'RD' Akhirnya Mendapatkan Penanganan Dari Dinas Terkait Purwodadi PGP, - Tim Yayasan Bengkel Moral Sathohama (YBMS) Bersama Dinas Sosial (Dinsos) Pasuruan, Dinas Kesehatan (Dinkes) Puskesmas Purwodadi, Tim Purwodadi Guyub Pasuruan (PGP) serta Kepala Desa (Kades) beserta Perangkat Desa Capang memeriksa dan memberikan perawatan kepada Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) 'RD' (Inisial) laki-laki berusia -+30 tahun di Dusun Semambung, Desa Capang, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan. Kamis 05 Maret 2020. Bermula dari kegiatan Bakti Sosial (Baksos) yang dilakukan oleh Komunitas PGP pada Minggu 01/03/2020 di Dusun Semambung yang mana pada saat penyaluran bantuan, dimana diketahui ada salah seorang yang terus menerus berteriak tanpa henti di salah satu rumah warga. Setelah ditanyakan ternyata yang bersangkutan adalah penderita ODGJ. Menyaksikan hal tersebut, lantas Tim PGP melakukan koordinasi dengan Keluarga serta Kepala