Jumat Berkah, AWPI Malang Raya dan LSM LIRA DPD Kabupaten Malang Gelar Baksos Bagikan Nasi Kotak Kepada Masyarakat
Proses Pembagian Nasi Kotak Kepada Tukang Ojek dan Tukang Parkir |
Moment berbagi kepada sesama tidak harus melihat dari kalangan segi apapun, karena setiap manusia yang mempunyai keinginan berbagi bisa di lakukan setiap saat jika ada rejeki lebih dan kemauan.
Seperti halnya yang di lakukan organisasi pers Asosiasi wartawan Profesional Indonesia (AWPI) Malang Raya dan LSM LIRA Kabupaten Malang. Mereka melakukan momen berbagi dalam Jum'at Berkah, dengan membagikan beberapa nasi kotak kepada warga di jalanan wilayah Kecamatan Lawang, Jumat (06/08/2021).
Hal tersebut di benarkan oleh , S,A Mahendra, selaku Bupati LSM LIRA kabupaten Malang, yang juga menjabat sebagai ketua AWPI Malang Raya.
"Memang hari ini ada kegiatan berbagi dalam Jum'at berkah, kita bagikan nasi kotak kepada masyarakat yang ada di jalan, dan sasarannya mulai dari tukang ojek, tukang parkir para pekerja yang ada di jalan. Allhamdulilah Kegiatan ini berjalan dengan lancar," ujarnya.
Di tempat yang sama Henry Sayoga menjelaskan, "Kegiatan ini dadakan pak, ada intruksi dari Bupati kami dan pembina untuk melaksanakan program Jum'at berkah bagi siapapun yang ada rejeki lebih, mulai dari jajaran pengurus maupun anggota mari kita bersama-sama, secara pribadi maupun kita patungan monggo, agar moment berbagi ini bisa berjalan," jelas Henry.
"Dengan adanya kegiatan ini kita bisa membantu, bagi teman-teman yang mau berbagi kepada sesama melalui Jum'at Berkah ini, kami siap menyalurkannya, kegiatan ini juga perdana bagi kami. Semoga kedepannya ada rejeki lagi dan kita bisa jalankan lagi moment ini," tambah Palal Sukamto, Wasekda LIRA Kabupaten Malang.
Turut Hadir dalam kegiatan Jumat Berkah ini Bendahara Lira (Heru Prabowo), Kadis Organisasi (Soleh), Kabid Dinas Wanita (Titik Wuriwati), Ketua Pemuda PP PAC Lawang (Sugeng Hermawan), serta Anggota Brigade 5288 AWPI (Sentot dan Arif) (Junt_35)